Kamis, 17 Februari 2022

20 Soal Jawab Tentang Pendidikan Agama Islam


Assalamualaikum..
Hari ini aku akan berbagi lagi tugas dari adik aku.

Kali ini soalnya tentang pendidikan Agama Islam. Tugas ini sengaja dibagikan agar dapat membantu para sobat semua dalam mengerjakan dan menyelesaikan tugas ataupun PR sobat ya..

Semoga bermanfaat..

SOAL JAWAB

1. Nama-nama baik yang di miliki oleh Allah SWT disebut ...

Jawab: Asma'ul Husna

2. Nama-nama baik Allah semuanya berjumlah ..

Jawab : 99

3. Siapapun yang membaca nama-nama Allah, karena Allah dan dilakukan dengan sikap perbuatannya termasuk ibadah, perbuatan tersebut adalah...

Jawab : benar

4. Bila kita renungkan dengan mendalam, bahwa dengan adanya nama-nama Allah tersebut, maka terkandung maksud adanya perintah untuk mengikutinya. Pernyataan tersebut adalah...

Jawab: benar

5. Nama Allah SWT yang disebut Al Alim bermakna ..

Jawab : Maha Mengetahui

6. Dengan meyakini makna Al-Alim maka akan muncul sikap..

Jawab : Hati-hati dalam berbuat

7. Nama Allah SWT yang disebut Al-Basir bermakna..

Jawab : Maha Mengetahui/waspada

8. Nama Allah SWT yang disebut As-Sami bermakna..

Jawab: Maha Mendengar

9. Dengan memiliki pemahaman yang benar tentang nama Allah Al-Basir maka akan memunculkan sikap..

Jawab: kita harus menggunakan mata untuk melihat sesuatu yang baik.

10. Berikut yang bukan merupakan hikmah beriman kepada Allah SWT adalah..

Jawab : terlepasnya dari sikap terpuji

11. Jelaskan pengertian asma'ul husna menurut bahass dan istilah!

Jawab :
Asmaul husna menurut bahasa Asmaul yang berarti nama-nama dan husna yang berarti kebaikan. Sedangkan, menurut istilah Asmaul Husna bermakna nama-nama baik Allah SWT.

12. Jelaskan mengapa Allah SWT perlu memiliki nama-nama yang baik!

Jawab:
Karena hanya Allah SWT yang Maha Kuasa  dan Allah  yang menciptakan bumi dan isinya.

13. Uraikan mengapa kita perlu mempelajari Asma'ul Husna !

Jawab:
Asmaul husna menunjukkan sifat-sifat baik Allah SWT. Maka, dengan mengetahui sifat-sifat tersebut kita tahu Allah SWT merupakan pemilik alam semesta.

14. Sebutkan 5 (lima) Asma'ul Husna dan artinya !

Jawab :
Ar-Rahman : Yang Maha Pengasih
Ar-Rahim :Yang Maha Penyayang
Al-Malik : Yang Maha Merajai
Al-Quddus :Yang Maha Suci
As-Salam : Yang Maha Memberi keamanan

15. Jelaskan pengertian iman kepada Allah SWT !

Jawab :
Iman kepada Allah SWT merupakan asas dan pokok akan adanya keimanan kepada kitabnya yakni keyakinan yang pasti bahwa Allah SWT adalah Rabb dan pemilik segala sesuatu. Dialah satu-satunya yang berhak disembah tidak ada sekutu bagiNya.

16. Iman meliputi 3 (tiga) macam unsur. Sebutkan macam-macam unsur tersebut!

Jawab :
- keyakinan dalam hati
- ucapan dilisan
- Amalan dengan Anggota badan

17. Sifat Allah dikelompokan menjadi tiga (tiga) sifat. Jelaskan masing-masing sifat tersebut !

Jawab:
Sifat Allah SWT terbagi menjadi 3 (tiga) yaitu sifat wajib, muhal dan jaiz.
Sifat wajib merupakan sifat yang pasti dimiliki Allah SWT. Sifat muhal adalah kebalikan dari sifat wajib sementara sifat jaiz adalah Allah SWT bebas berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

18. Tuliskan minimal 10 (sepuluh) sifat wajib Allah SWT beserta artinya!

Jawab:
Wujud = ada
Qidam = dahulu
Baqa = kekal
Mukhalafatul lilhawadisi = berbeda dengan makhluk
Qiyamuhu binafsihi = berdiri sendiri
Wahdaniya = esa
Qudrah = kuasa
Iradah = berkehendak
Ilmun = mengetahui
Nayyah = hidup

19. Tuliskan minimal 8 (delapan) sifat muhal beserta artinya!

Jawab:
Adam = tidak ada
Hudus = baru
Fana = rusak
Mumassalatu lilhawadisi= sama dengan makhluk
ihtiyaj ligairihi = butuh yang lain
Taadud = terbilang
Ajzum = lemah
Karahah = terpaksa

20. Apa saja hikmah beriman kepada Allah SWT. Sebutkan!

Jawab:
a). Mendapat ketenangan hati dalam menjalani hidup.
b). Meningkatkan ketaqwaan dan ketaatan kepada Allah SWT.
c). Dilindungi oleh Allah SWT.


Wallahu'alam.. 

0 komentar:

Posting Komentar